Pemmzchannel
  • NEWS
  • REVIEW
    • All
    • Components
    • Gadget
    • Game
    • Laptop & PC
    Laptop gaming Colorful Evol P15 23 di atas meja, menjadi fokus utama untuk artikel review deal terbaik 2025.

    Review Colorful Evol P15: Laptop ‘Lama’ Ini Masih Jadi Deal Terbaik di 2025?

    Tampilan belakang laptop gaming Lenovo Legion 5i 15IRX10 di atas meja kerja, menyorot desain premium dan logo Legion.

    Review Lenovo Legion 5i 15IRX10: Bukan yang Terkencang, Tapi Kenapa Jauh Lebih Aman?

    Laptop Axioo HYPE-R X8 OLED di atas meja, di-review (bongkar) sebagai laptop 900 gram dengan layar OLED yang harganya cuma 8 jutaan.

    Bongkar Axioo HYPE-R X8: Laptop OLED 900 Gram, Harga CUMA 8 Jutaan!

    Tampilan laptop Lenovo Yoga 7i (2025) berwarna silver, model yang di-review karena punya varian kulit vegan mewah, super efisien, dan siap AI.

    Review Lenovo Yoga 7i (2025): Mewah Pakai Kulit Vegan, Super Efisien, dan Siap AI

  • TIPS & TRICK
  • ABOUT US
No Result
View All Result
  • 11tahun
  • About PEMMZCHANNEL – Media Online Review Laptop Gaming Terdepan di Indonesia
  • About Pemmzchannel – Media Online Review Laptop Gaming Terdepan di Indonesia (old)
  • About Us
  • Advertise With US
  • ASK Pemmzchannel
  • Contact Us
  • DWQA Ask Question
  • Featured at Pemmzchannel
  • IMPORT
  • Latest Pemmzchannel Video
  • MAINTENANCE
  • News
  • Newsletter
  • Newsletter
  • Pemmz Gr8est Surprize
  • Pemmzchannel – Media Informasi, Review Gadget & Gaming
  • Privacy Policy
  • Promo PEMMZ Yogya
  • Shortcodes
  • Submit Karya
  • Subscribe to Pemmzchannel.com
  • Tarif JNE
Pemmzchannel
  • NEWS
  • REVIEW
    • All
    • Components
    • Gadget
    • Game
    • Laptop & PC
    Laptop gaming Colorful Evol P15 23 di atas meja, menjadi fokus utama untuk artikel review deal terbaik 2025.

    Review Colorful Evol P15: Laptop ‘Lama’ Ini Masih Jadi Deal Terbaik di 2025?

    Tampilan belakang laptop gaming Lenovo Legion 5i 15IRX10 di atas meja kerja, menyorot desain premium dan logo Legion.

    Review Lenovo Legion 5i 15IRX10: Bukan yang Terkencang, Tapi Kenapa Jauh Lebih Aman?

    Laptop Axioo HYPE-R X8 OLED di atas meja, di-review (bongkar) sebagai laptop 900 gram dengan layar OLED yang harganya cuma 8 jutaan.

    Bongkar Axioo HYPE-R X8: Laptop OLED 900 Gram, Harga CUMA 8 Jutaan!

    Tampilan laptop Lenovo Yoga 7i (2025) berwarna silver, model yang di-review karena punya varian kulit vegan mewah, super efisien, dan siap AI.

    Review Lenovo Yoga 7i (2025): Mewah Pakai Kulit Vegan, Super Efisien, dan Siap AI

  • TIPS & TRICK
  • ABOUT US
No Result
View All Result
Pemmzchannel

Pilihan Notebook Gaming GTX 1050 – Mana Yang Cocok Untuk Kamu?

by Rifan Fernando
01/09/2017
in Tips and Trick
A A
Laptop Gaming GTX1050 Terbaik PCN
Share on FacebookShare on Twitter

Pilihan Notebook Gaming GTX 1050 atau laptop gaming dengan range harga di bawah 15 juta makin menggoda akhir-akhir ini. Fitur yang makin lengkap, desain yang makin keren-keren dan tentunya performa dari chip grafis Nvidia seri 10 yang mendapat lompatan amat signifikan dari versi terdahulunya.

Hal ini melahirkan banyak harapan bagi para gamers, yang saat ini masih menggunakan Desktop PC dan sangat ingin memiliki sebuah laptop gaming, yang bisa menemani mereka di manapun. Jika kamu adalah salah satunya, kali ini Pemmzchannel kumpulkan beberapa Pilihan Notebook Gaming GTX 1050 yang salah satunya mungkin cocok untuk kamu.

Related Post

Ilustrasi perbandingan layar iPhone (Safari) yang menampilkan pop-up iklan yang disembunyikan (hidden) vs layar yang bersih setelah elemen iklan tersebut dihilangkan, menunjukkan penghapusan elemen yang mengganggu.

Bosan dengan Iklan di Safari iPhone? Ini Cara Mudah Hilangkannya!

11/11/2025
Layar iPhone menampilkan Control Center dengan slider kecerahan, menunjukkan opsi untuk True Tone aktif (Nyala) dan Night Shift.

Auto-Brightness iPhone Bikin Tidak Nyaman? Coba Cara Ini!

09/11/2025
Tampilan layar smartphone yang menunjukkan "Penyimpanan Internal" sudah terpakai 15,52 GB dari total 16,00 GB.

Memori HP Penuh Gara-Gara WhatsApp? Begini Cara Hapus File Besar Biar HP Nggak Lemot Lagi!

04/11/2025
Logo play button merah ikonik YouTube di tengah latar belakang berwarna biru tua.

Auto Dub YouTube Ganggu? Begini Cara Mematikannya dalam 5 Detik!

01/11/2025
Vivobook S14 Vivobook S14 Vivobook S14

Pilihan Notebook Gaming GTX 1050 – Mana Yang Cocok Untuk Kamu?

Acer Aspire VX15 – Best Looking

Acer Aspire VX15 overview designSaat pertama kali muncul, Acer Aspire VX15 ini sempat dinobatkan sebagai seri Aspire paling ganteng. Dan memang, desain-nya gamer centric banget. Bahkan menurut pemmzchanel, Acer Aspire VX15 ini paling kece dibanding produk notebook gaming lain yang selevel. Paduan aura Predator dan sedikit sentuhan elegan dari V Nitro, ditambah penegasan pada area exhaust, membaur nyaris sempurna. Sangat disayangkan, red line pada cover LCD tidak ditambah iluminasi.

Karena ia datang dari keluarga Aspire, beberapa pemangkasan harus ia terima. Misalkan material yang masih didominasi plastik, juga kualitas panel display yang belum mengaplikasikan all edge viewing angle, atau dengan kata lain, hanya sebatas WVA (Wide Vieweing Angle). Acer Aspire VX15 juga belum mendapat fitur aeroblade cooling fan sistem seperti kakaknya Predator series. Untuk upgrade option, VX15 sudah maksimal dengan dua slot DDR4, dan sebuah M.2 slot yang mendukung SSD jenis PCIe x4.

Hal lain yang mungkin sudah baik tapi belum maksimal ada di area keyboard dimana backlit hanya menawarkan warna merah dan tidak menawarkan seting tingkatan backlit apalagi auto-brightness backlit. Walau key-travel hanya 1.6mm, experince saat digunakan terasa lebih responsif.

Asus ROG GL553VD – Affordable ROG

Asus ROG Strix GL553VE Design 1 PCNIngat seri Asus ROG GL series yang pertama? Jika masih ingat, kalian pasti setuju bahwa Asus cukup banyak memberi sentuhan baru pada GL series yang kini menyandang identitas Strix. Terutama sekali pada area cover LCD yang saat ini keseluruhannya sudah menggunakan material logam. Sedangkan untuk bagian upper case, secara konstruksi tidak banyak berbeda. Hanya ditambahkan signature line khas Strix series. Untuk finishing, permukaannya sudah dibuat senada dengan cover LCD yakni teksur brush aluminum. Sayangnya, materialnya menggunakan plastik hingga ke bottom case.

Kembali ke area workstation, keyboard hadir dengan key-travel yang lebih dalam mencapai 2.5mm dan sudah menawarkan RGB backlit. Masuk ke upgrade option, serupa VX15, Asus ROG Strix GL553VD juga menawarkan 2 slot DDR4 dan sebuah slot M.2 yang mendukung PCIe x4. Sedangkan untuk Cooling Fan, ia memang menawarkan single fan. Sebagai benefit pengganti, ia menawarkan DVD Burner yang bisa juga anda manfaatkan sebagai 3rd storage option menggunakan HDD Caddy. Dengan layout tersebut, GL553VD terpaksa belum bisa menawarkan battery dari jenis Lithium Polymer. Hal ini membuat, kapsitas battery yang ia tawarkan termasuk yang paling kecil di antara pesaingnya.

Dari sisi spesifikasi, ia punya kelebihan pada kapasitas VRAM GPU. Semua SKU GL553VD menawarkan VRAM 4GB saat yang lain masih ada yang menawarkan 2GB. Sedangkan untuk panel display, ia menawarkan panel jenis WVA (Wide Viewing Angle) yang memiliki fitur menyerupai IPS.

Gigabyte Sabre 15 – Best Display Panel

Gigabyte_SABRE 15_Panel_PCNGigabyte Sabre 15 menawarkan fitur yang paling lengkap dibanding semua kompetitor di sini. Dual Cooling Fan, Keyboard dengan backlit RGB, upgrade option lengkap dan yang paling menonjol, ia satu-satunya yang menawarkan panel true IPS. Dari sisi desain, mungkin tak semua orang akan suka. Pilihan warna hitam dove pada seluruh chassis, kecuali bottom case, malah menonjolkan material plastik yang ia pakai. Seandainya ia bisa memberi sentuhan finishing brush aluminum seperti GL553VD, pemmzchannel yakin bisa membuat lebih banyak pencinta notebook gaming kepincut.

Seperti yang juga kita mention di video review sebelumnya, sabre 15 juga menawarkan konfigurasi display out yang paling lengkap. Terdapat 2 buah mini display-port (1x versi 1,2 output dari iGPU, 1x versi 1.3 output dari dGPU) dan sebuah HDMI port untuk konfigurasi multidisplay. Untuk I/O port lain, 3 buah USB type A (2x 3.0 + 1x 2.0), sebuah USB type C gen.2 10gbps, 6-in-1 Card Reader, RJ45 port, dan combo audio jack.

Hal lain yang juga kurang mendapat sambutan baik adalah posisi exhaust yang terpisah dimana salah satunya mengarah ke sisi kanan notebook. Seperti kita tahu, jika tidak kidal, pengguna menempatkan mouse pada posisi ini. Dari sisi spesifikasi, Sabre 15 menawarkan kombinasi Intel core i7 7700HQ, RAM DDR4 1 x 8GB 2400Mhz, HDD 1TB 7200rpm, wifi ac dan bluetooth 4.0. Saat ini, Gigabyte Sabre 15 di tawarkan diharga 12,499,000. Sudah ada penyesuaian 500 ribu rupiah dari harga saat pertama kali diperkenalkan.

Lenovo Legion Y520 – Hadir Jauh Lebih Baik

Legion Y520 adalah salah satu debut Legion sebagai sub-brand gaming Lenovo yang baru. Ada beberapa hal yang ditingkatkan pada Y520 jika dibanding versi Y510. Yang pasti sekali kualitas display panel. Pada Legion Y520, panelnya sudah menggunakan LCD jenis IPS. Benar-benar IPS seperti Gigabyte Sabre 15. Hal lain yang sangat kita suka adalah ukuran key-cap pada Keyboard Lenovo Legion Y520 ini yang sangat massive. Hingga membuatnya tampak rapat berbaris di area workstation.

Lenovo Y520 hadir dengan kombinasi desain Ideapad Y410 dan Y510. Jika seri 500 sebelumnya memiliki ciri khas brushed aluminum, seri Y520 kini hadir dengan finishing Carbon look. Untuk build Quality, ia menawarkan bahan plastik yang masuk kategori solid. Lebih rigid dari beberapa kompetitornya. Lenovo Legion Y520 menawarkan dual cooling system yang unik, mirip seperti yang digunakan beberapa Ultrabook kelas atas yang menempatkan kipas di tengah. Hal ini diharapkan dapat meminimalisir kotoran yang tertarik kedalam dan menyebar ke area yang lebih luas. Seperti kita tahu, Lenovo sejak awal amat sangat concern perihal ekstra filter udara masuk.

Spesifikasi yang ia tawarkan tidak jauh berbeda dengan kompetitornya. Lenovo Legion Y520 tersedia dalam dua pilihan, Intel core i7 7700HQ dan Intel core i5 7300HQ. Tapi untuk VRAM, ia hanya menyediakan versi 4GB pada SKU GTX 1050 nya. Upgrade option juga sudah baik, dengan dual slot DDR4, dan sebuah slot m.2. Hanya saja, untuk slot m.2-nya, ia hanya mendukung jenis SSD PCIe. Yang wajib anda catat mungkin kapasitas battery nya yang tergolong kecil, hanya 45Wh. Ini akan sedikit memaksa anda untuk selalu dekat dengan colokan listrik.

Omen 15 by HP – Best Design and Build Quality

Kehadirannya yang dinilai terlambat teryata tidak mengecewakan. Dari sisi desain, konfigurasi spesifikasi dan marketing program, cukup diperhitungkan dengan sangat matang oleh pihak HP Indonesia. Mari bahas kofigurasi hardware dan desainnya dulu dari Omen 15 by HP ini. Untuk CPU dan GPU, bisa dibilang ia menawarkan konfigurasi mirip kontestan lain di artikel ini. Omen 15 by HP versi GTX 1050, hanya tersedia dalam versi 4GB, tak ada opsi VRAM 2GB. Seluruh SKU Omen by HP juga sudah di paket dengan SSD jenis PCIe. 2 hal ini yang pastinya membuat harga jual si Omen tidak menarik bagi sebagian orang.

Omen 15 by HP menggabungkan keindahan desain dan build quality yang paling baik menurut pemmzchannel, dibanding semua kompetitornya. Bahkan, untuk endurance, HP meneruskan tradisi produk laptop mereka dengan membuat bagian dalam, terutama HDD, tahan akan guncangan. Untuk material, keseluruhan chassis masih didominasi material plastik dengan finishing brushed aluminum yang dominan. Yang unik, ditambahkan tekstur mirip karbon look berbahan plastik pada bagian cover hingga membentuk 4 area terpisah. Hal unik lain juga bisa kita temukan pada bottom-cover yang dibentuk ala-ala spacecraft.

Untuk bagian workstation, Omen 15 menawarkan Keyboard dengan key-travel mencapai 2mm. Ditambah material key-caps yang solid, menjadikan keyboard omen 15 menawarkan experience yang baik mendekati ROG GL553 series. Ia menawarkan single backlit merah yang menjadikannya senada dengan warna chassis keseluruhan.

MSI GL62M 7RDX – Best Cooling System

review-msi-gl62m-7rdx-indonesiaDesainnya, lagi-lagi mungkin tidak semua orang suka. Jika anda pecinta produk notebook MSI, dan berharap ada perubahan masif di sisi exterior. Mohon bersabar. Mungkin, bukan di generasi ini. Juga dari sisi internal, bahkan layout motherboard sama persis. Tapi, sekalipun masih menggunakan layout identik, sampai ke sisi cooling system yang sudah kita buktikan keunggulannya. MSI GL62m series ini menawarkan heatpipe hingga 6 buah yang didedikasikan masing-masing CPU dan GPU.

MSI GL62m 7RDX merupakan salah satu laptop gaming starter yang terbilang, lengkap. Mulai dari upgrade option, konektifitas hingga fitur pendukung gaming. Keyboard dari SteelSeries, dengan SteelSeries engine terbarunya, menjadikan ia laptop gaming GTX 1050 dengan gaming experience paling wah. Tak seperti seri sebelumnya, versi kali ini juga sudah dibekali backlit keyboard.

Untuk layar, ia menawarkan panel WVA (Wide Viewing Angle) yang serupa dengan Asus ROG GL553VD. Jenis panel yang sudah cukup baik sebenarnya untuk kebutuhan gaming. Dragon Center versi terbaru juga Anda juga bisa mengubah preset warna ke beberapa mode yang cukup membantu dibanding anda harus melakukan seting RGB di display control panel.

Kesimpulan

Laptop Gaming GTX1050 Terbaik PCNNah, itu dia pilihan laptop gaming yang menawarkan performa GTX 1050 yang tersedia di pasaran Indonesia saat ini. Semoga dengan merangkum fitur tiap notebook yang sudah kami high-light, dapat membantu mengerucutkan ke arah produk yang paling anda butuhkan. Misalkan, anda yang mencari panel IPS bisa mengarah Gigabyte Sabre 15 atau Lenovo Legion Y520, atau jika anda prefer pada desain yang gaming banget, Acer Aspire VX15 atau Asus ROG GL553VD adalah pilihan wajib. Namun untuk anda yang mengabaikan banyak hal dan lebih memprioritaskan komputasi dalam jangka waktu lama, MSI GL62m punya kemampuan cooling yang bisa di andalkan.

Baca juga : Pilihan Laptop 17 inch Bertenaga Geforce GTX 1070 Sebagai Desktop Replacement

Seluruh unit dalam artikel ini bisa anda beli di online store kita www.pemmz.com


Tags: buyers guidegtx 1050Laptop gaming

Rifan Fernando

Related Posts

Ilustrasi perbandingan layar iPhone (Safari) yang menampilkan pop-up iklan yang disembunyikan (hidden) vs layar yang bersih setelah elemen iklan tersebut dihilangkan, menunjukkan penghapusan elemen yang mengganggu.
Tips and Trick

Bosan dengan Iklan di Safari iPhone? Ini Cara Mudah Hilangkannya!

by Daniel Fitrotirrahman
11/11/2025
Layar iPhone menampilkan Control Center dengan slider kecerahan, menunjukkan opsi untuk True Tone aktif (Nyala) dan Night Shift.
Tips and Trick

Auto-Brightness iPhone Bikin Tidak Nyaman? Coba Cara Ini!

by Daniel Fitrotirrahman
09/11/2025
Tampilan layar smartphone yang menunjukkan "Penyimpanan Internal" sudah terpakai 15,52 GB dari total 16,00 GB.
Tips and Trick

Memori HP Penuh Gara-Gara WhatsApp? Begini Cara Hapus File Besar Biar HP Nggak Lemot Lagi!

by Daniel Fitrotirrahman
04/11/2025
Next Post
Flyer PEMMZ GR8EST Surprize

Peringati 8 Tahun Kontribusi di Dunia Gaming, PEMMZ Hadirkan 8 Experience Zone

Intel Optane Memory Indonesia

Resmi Hadir, Intel Optane Memory. Kolaborasi dengan Seagate hadirkan Solusi SSD Kapasitas Besar

Comments 1

  1. Pingback: Lenovo Legion Y520 i5 - 10 Jutaan Bawa Pulang Laptop Gaming GTX 1050 Plus Bonus Segambreng - Pemmzchannel

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Vivobook S14 Vivobook S14 Vivobook S14
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Tips dan Trick : Cara Mengetahui Password WIFI dengan CMD

Tips dan Trick : Cara Mengetahui Password WIFI dengan CMD

05/09/2019
ASUS VivoBook 14 A442U indonesia pemmzchannel FI

Baru nih, ASUS VivoBook 14 A442U – Kini dengan Intel Generasi ke-8

07/11/2017
Ini cara cek kapasitas RAM maksimal

Cara Cek Kapasitas RAM Maksimal di PC atau Laptop Windows

30/07/2021

Cara Installasi Driver GPU yang Baik dan Benar

07/02/2013

Review ASUS A451LB: Pengganti sang legenda A46CB + Tutorial Upgrade RAM

300

Cara Installasi Driver GPU yang Baik dan Benar

150
Clash of Clans

Clash of Clans : Town Hall 11 hadir sebagai update terbaru? (updated)

146
Asus A456UF

Review Asus A456UF – A Series Pertama Asus Dengan Intel Skylake

119
Detail modul kamera Poco F8 Ultra atau Poco F8 Pro menunjukkan logo Sound by Bose

Tanda-tanda Rilis! Poco F8 Ultra Pakai Snapdragon 8 Elite Gen 5, Terungkap di Geekbench

14/11/2025
Roadmap CPU AMD resmi dari Financial Analyst Day, menunjukkan AMD Zen 6 adalah CPU 2nm pertama di 2026 dan mengungkap keberadaan Zen 7.

AMD Zen 6 Resmi Jadi CPU 2nm Pertama di 2026! Roadmap Zen 7 Juga Terungkap!

12/11/2025
Ponsel Samsung Galaxy Z Fold 7 terbuka, memperlihatkan antarmuka pengguna Android dengan widget cuaca dan beberapa aplikasi di layar utama.

Harga Galaxy Z Fold 7 Turun Drastis di November 2025, Saatnya Beli Sekarang!

12/11/2025
Lima unit ponsel OPPO Reno 15 Series dalam berbagai warna (putih, ungu, abu-abu, hijau, putih desain spesial) berdiri di atas pasir pantai.

OPPO Reno 15 Series Siap Meluncur 17 November, Bocoran Speknya Bikin Kaget!

12/11/2025

About

Pemmzchannel adalah portal media digital informasi teknologi terbaru bagi anda para gamer, tech-geeks, review gadget, laptop dan PC desktop gaming terbaru,serta berita unik seputar dunia IT.

Categories

  • Best Pick
  • Components
  • Digital Magazine
  • Featured
  • Gadget
  • Gadgets
  • Game
  • Laptop & PC
  • News
  • other
  • Promo
  • Review
  • Tips and Trick
  • Versus

Recent Post

  • Tanda-tanda Rilis! Poco F8 Ultra Pakai Snapdragon 8 Elite Gen 5, Terungkap di Geekbench
  • AMD Zen 6 Resmi Jadi CPU 2nm Pertama di 2026! Roadmap Zen 7 Juga Terungkap!
  • Harga Galaxy Z Fold 7 Turun Drastis di November 2025, Saatnya Beli Sekarang!
  • OPPO Reno 15 Series Siap Meluncur 17 November, Bocoran Speknya Bikin Kaget!
  • About Us
  • Privacy & Policy
  • Contact Us

© 2024 Pemmzchannel

Bottom Ad
No Result
View All Result
  • NEWS
  • REVIEW
  • TIPS & TRICK
  • ABOUT US

© 2024 Pemmzchannel